Posted by : V1ctory

Pepatah mengatakan Cucilah kedua tanganmu sebelum makan, sesudah makan, dan setelah doing something di kamar mandi....... Gaperlu sebut kali ya, kali aja ada yang lagi makan pas baca artikel ini. Kenapa harus cuci tangan? kan katanya berani kotor itu baik?. Sepertinya tak usah dilanjutkan.

Yap kali ini kita bakal bahas sepasang tangan yang banyak dosa karena melakukan kerusakan di mana-mana. Sejak rilis di set Collectors Pack: Duelist of Legend Version atau versi TCGnya dinamai Dragon of Legend. Kepopuleran Ice Hand dan Fire Hand meninggalkan kartu Hand lain dari set ini, termasuk Giant Hand yang merupakan reprint dari Prize Card. Awalnya prediksi para player Sol Charge yang bakalan selangit dari set ini, ternyata justru Hand yang harganya melejit, karena faktor chance dapet dan tentu aja hukum pasar. 

Saling berbagi tugas dan memanggil satu sama lain Ice Hand punya ability buat destroy Spell/Trap, Fire Hand jedor Monster. Thinning deck, bikin minus lawan, dan punya potensi bikin lawan kehilangan 5 kartu dengan modal 1 kartu aja itu lalalala. Gara-gara brokennya 2 Hand ini muncullah deck2 yang ngemix Hand maupun player yang milih bawa Hand di side deck. Nah ada beberapa tips buat hadapi para Hand, sebelumnya kutulis status para hand ini dulu :
Kekuatan Tangaaaaan
Fire Hand
When this card in your possession is destroyed by your opponent's card (either by battle, or by card effect) and sent to your Graveyard: You can target 1 monster they control; destroy that target, then you can Special Summon 1 "Ice Hand" from your Deck.

Ice Hand
When this card in your possession is destroyed by your opponent's card (either by battle, or by card effect) and sent to your Graveyard: You can target 1 Spell/Trap Card they control; destroy that target, then you can Special Summon 1 "Fire Hand" from your Deck.

Kelemahan Hand :
  • Kalo ga destroy dan ke grave ga Special Summon hand lain
  • Kalo gagal jedor kartu dengan effect hand ga Special Summon hand lain
  • Bisa Miss Timing
  • Bisa di negate kartu yang negate efek grave.

Dari 4 kelemahan itu kita bisa pake cara-cara berikut buat atasi Fire & Ice Hand.
1. Gunakan Kartu yang bisa ngilangin Fire & Ice tanpa mendestroy.
Buat player Synchro/Xyz kalo mau bisa bawa Mind Control buat culik, terus jadikan Hand lawan sebagai material. Buat deck yang mampu akses rank 4, Number 50 : Blackship of Corn bisa jadi pilihan buat ngesent Hand ke grave tanpa destroy. Dimensional Prison, D.D. Warrior Lady, Bottomless Trap Hole (khusus Fire) bisa bikin hand pergi ke dimensi lain. 

2. Jangan beri kesempatan Fire & Ice untuk mati.
Ada kalanya Hand bunuh diri meski player kena damage ga sedikit. Nah kalo monster-monstermu defense position, Hand jadi gabisa bunuh diri.

3. Bikin Fire & Ice gapunya target buat di destroy.
Lawan punya Fire Hand #UdahDarkHoleAja. Mass Destroyer kayak Dark Hole dan Torrential Tribut yang turut ngilangin monster kita bikin Fire Hand gapunya target. Manfaatkan spell dan trap yang terlanjur di set sebaik mungkin, dan pikirkan timing yang masih di tangan, agar Ice Hand gapunya target. 

4. Fire & Ice gasuka kalo kartumu gabisa di destroy.
Gunakan kartu-kartu berefek melindungi dari destroy agar Fire/Ice Hand gabisa mendestroy kartumu, misal Stardust Spark Dragon, Master Key Beetle. Tapi ingat keterbatasan  kartumu, apakah bisa diaktifkan saat damage step atau tidak.

5. Bikin Fire & Ice Hand gabisa masuk Grave
Macro Cosmos, Dimensional Fissure, Banisher of The Radiance, Masked HERO Dark Law, dan semacamnya bisa buat Fire atau Ice Hand yang ke destroy ga sempet masuk ke Grave.


6. Bikin Miss Timing
Nah cara ini bahkan bisa kamu lakukan dengan modal steple yang ada di deck kamu, gampangnya Destroynya Hand oleh effect kartu di Chain Link 2 atau lebih. Misal :
-Fire/Ice Hand di summon, aktifkan MST sebagai chain link 1, dan lanjutkan chain link 2 Torrential Tribute. Torrent destroy hand, akan tetapi Hand gabisa aktif karena tertutup resolvenya MST. Mirror Force juga bisa kamu manfaatkan saat Hand menyerang.
-Ryko, Lightsworn Hunter dan Soul Taker. Seperti saat Light Pulsar Dragon diakali untuk miss timing dengan 2 kartu itu. Maka kita bisa persilakan para Hand untuk menikmatinya pula.

7. Negate ajaaaah
Ada banyak kartu yang masih relevan dengan meta sekarang buat menegate efek Hand, sebut saja Stardust Dragon yang bisa negate efek destroy dari Fire/Ice Hand, Armades Keeper of Boundaries yang bisa negate semua effect saat dia Nyerang sampai akhir damage step, gebuk aja Hand pakai Armades, Abyss Dweller, Soul Drain, Debunk, dll.
Mungkin kamu punya cara lain? bilang aja di bawah ga usah malu-malu :3
Sekian dari saya, dan buat kamu yang ada di Semarang dan sekitarnya, bisa gabung di Grand Tournament Semarang 2014 besok, klik di sini :)

Thanks udah sampai selesai.
Salam Super Rare

-V1ctory-
Silakan berkomentar

{ 1 Comment ... read them below or add one }

  1. ane punya cara lain, tapi ntar mo dibahas diblog berhubung belum dibahas di mari.. :3

    BalasHapus

Copyright © We Are the Members of : Emperians | Blogger Templates by J Djogan